Tumpukan Sampah Mengeluarkan Bau Tak Sedap Di Pasar Ramadan Towuti.

Tak jauh dari kantor kecamatan towuti kabupaten luwu timur tepatnya diarea pasar ramadan terdapat tumpukan sampah.

Tak hanya bertumpuk, sampah tersebut juga mengeluarkan aroma tak sedap. Warga yang ditemui tak jauh dilokasi mengatakan tumpukan sampah diakibatkan dari hasil pasar takjil/ramadhan dan juga sengaja dibuang warga diarea tersebut.


“Ada yang sengaja bawa juga buang disitu. Dibiarkan aja bertumpuk disitu padahal setau kami warga disini rutin bayar retribusi sampah/kebersihan, “kata andri yang mengaku warga sekitar lokasi. Selasa, 25/03/2025 malam tadi.

Ia berharap pemerintah memperhatikan persoalan sampah ini. Alasannya, selain bertumpuk dan mengeluarkan aroma tak sedap jika melintas, juga adanya sampah yang berceceran dijalan akibat tumpukan sampah tersebut digaruk hewan (Anjing,red).

“Kadang itu terhambur dijalan karena sampah digaruk sm anjing, ” Keluhnya. (*)

Latest news
Related news